Kamu Aktif Menjadi Relawan dan Pegiat Kemanusiaan?
Dalam rangka memperingati Hari Kemanusiaan Sedunia, Nusantara Palestina Center (NPC) mengajak Warga Negara Indonesia di manapun berada untuk turut serta mengikuti sayembara kontributif menulis “Memori Kemanusiaan”
Naskah asli, bukan plagiat, belum pernah dipublikasikan, serta tidak bermuatan SARA.
Naskah ditulis dengan Bahasa Indonesia yang baik dan benar, dengan format: -Times New Roman - Ukuran huruf 12 pt - Spasi 1,5 - Ukuran kertas A4 - Panjang tulisan 1000 - 3000 kata
Naskah dikirimkan beserta lampiran foto pendukung atau kegiatan (jika ada) maksimal 2 foto ke email antol[email protected] dengan subjek Memori Kemanusiaan_Nama Peserta.
Naskah terpilih akan menjadi milik NPC untuk diterbitkan pada tanggal 28 Oktober bertepatan pada Hari Sumpah Pemuda.